Santriwan MBS kelas 12 angkatan X, atau yang menamakan dirinya dengan Mogenzo membagikan takjil di bulan Ramadlan 1444 H. Bertajuk ‘Razia Ifthar’, pembagian takjil jelang waktu berbuka puasa diberikan kepada ratusan pengendara motor atau lainnya di sekitar perempatan ringroad giwangan dan daerah pasar giwangan.

Dalam acara tersebut antusiasme dan partisipasi angkatan X sangat tinggi ketika mengikuti acara ifthar on the road hal ini dikarenakan acara tersebut merupakan acara terakhir bagi mereka sebelum kelulusan. Hal itu terlihat dari kehadiran sekitar 132 santri yang terlibat dalam aksi ini.

Menurut Naufal Arkaan ketua panitia ‘Razia Ifthar’  menyampaikan bahwa tujuan pelaksanaan kegiatan pembagian takjil ini adalah melatih anak-anak serta pengembangan karakter dibidang sosial, selain ilmu pengetahuan dan ketrampilan yang didapatkan, ilmu sosial juga tidak kalah pentingnya yang di ajarkan di sekolah.” ucapnya.

Alhamdulilah saya sangat bersyukur karena acara ‘Razia Ifthar’ yang diinisiasi santriwan kelas 12 angkatan X (Mogenzo) bekerjasama dengan Lazismu MBS dapat berjalan dengan lancar. Tidak lupa kami sangat berterima kasih terhadap pihak-pihak yang telah membantu dan juga teman-teman yang sudah meramaikan acara terakhir akhirussanah angkatan X ini

Arkaan menambahkan, semoga kegiatan sosial ini dapat membantu masyarakat yang membutuhkan dan juga dapat menginspirasi dan mengingatkan masyarakat lain agar tidak lupa untuk bersedekah terhadap sesama walaupun tidak banyak, imbuhnya.

Salah satu penerima takjil tukang ojek online (Grab) menyampaikan terima kasih atas pembagian takjil buka puasa yang sudah diberikan oleh santriwan MBS, mudah-mudahan berkah dan manfaat, dan alhamdulilah sedikit membantu kami yang masih berada di jalan.

Pembagian Takjil dimulai jam 16.30 -17.30 WIB pada hari Jum’at (14/04/2023) kemarin, adapun sasaran dari pembukaan takjil berbuka puasa adalah sekitar pengguna jalan  yaitu perempatan ringroad giwangan dan daerah pasar giwangan, tukang ojek, tukang becak maupun yang sedang lewat di daerah tersebut. Adapun jumlah yang dibagikan yaitu 450 nasi box dan 600 snack.(Hanif)