You are currently viewing Idul Adha 1446 H, MBS Sembelih 49 Hewan Qurban

Idul Adha 1446 H, MBS Sembelih 49 Hewan Qurban

Pondok Pesantren Muhammadiyah Boarding School Yogyakarta melaksanakan kegiatan penyembelihan hewan qurban sebagai bagian dari perayaan Idul Adha 1446 H, Jum’at (6/6). Acara ini berlangsung khidmat dan penuh dengan semangat kebersamaan dari para santri dan asatidz.

Hewan qurban sebanyak 9 ekor sapi dan 40 ekor kambing disembelih dalam kegiatan tersebut. Proses penyembelihan dilakukan sesuai dengan syariat Islam, dengan memastikan setiap hewan diperlakukan dengan baik dan disembelih secara halal.

“Alhamdulillah, jazakumullahu khairan. Saya ucapkan terima kasih, atas kolaborasi para sohibul qurban, wali santri, civitas pesantren, dan masyarakat yang mempercayakan MBS dalam penyaluran daging qurban tahun ini,” ujar Ketua Panitia Qurban MBS, Ustadz Singgih Yuniantoro, A. Md saat ditemui di lokasi penyembelihan.

Diungkapkan ustadz Singgih, setiap tahunnya MBS berkomitmen memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat, utamanya pada momen Idul Adha ini.

“Berqurban merupakan bentuk kepedulian dalam ukhuwah islamiah, mempererat silaturahmi, dan menanamkan jiwa semangat berbagi,” tambahnya.

Proses penyembelihan dan pendistribusian daging qurban yang dilakukan MBS berjalan lancar. Harapannya, semangat berqurban ini terus berlanjut hingga momen Idul Adha di tahun yang akan datang.

“Terakhir saya ingin mengucapkan terima kasih kepada para panitia atas partisipasi dan kerja keras dari awal hingga seluruh paket qurban ini terdistribusikan. Semoga segala amal ibadah dan kebaikan kita diterima oleh Allah subhanahu wata’ala. Aamiin,” pungkas Ustadz Singgih.

Peristiwa penyembelihan qurban bukan hanya sekadar momentum berbagi daging qurban. Di balik momen tersebut, banyak pelajaran yang bisa diambil dan diteladani. Selain mengingat dan meneladani ajaran Nabi Ibrahim AS dan Nabi Ismail AS, kita juga bisa menjadi sosok yang peduli dengan sesama dalam bentuk sedekah daging hewan qurban.

Para santri ikut turut serta dalam proses penyembelihan dan pembagian daging qurban. Mereka sangat antusias dan senang bisa berkontribusi dalam kegiatan yang penuh makna ini. Salah satu santri yaitu Ata, mengungkapkan rasa syukurnya bisa ikut serta dalam kegiatan ini.

“Ini pengalaman berharga bagi kami, bisa belajar dan turut serta dalam penyembelihan hewan qurban. Semoga amal ibadah kita semua diterima oleh Allah SWT, amin” ujar Ata.

Kegiatan penyembelihan hewan qurban di PPM MBS Yogyakarta berjalan lancar dan penuh berkah. Harapannya, semoga semangat berbagi dan kepedulian ini terus terjaga, tidak hanya pada momen Hari Raya Idul Adha, tetapi sepanjang waktu.(ElMoedarries)