Guru Bahasa Jawa Muhammadiyah Boarding School (MBS) Yogyakarta berhasil mengukir prestasi dalam lomba “Sayembara Penulisan Serat” tingkat nasional yang diselenggarakan oleh Dinas Kebudayaan Kundha Kabudayan Daerah Istimewa Yogyakarta. Ustadz Indra Oktora berhasil mendapatkan anugerah penulis terbaik dalam lomba sayembara penulisan serat tingkat nasional lewat karyanya “Serat Wasita Adi” yang artinya tuntunan kebaikan.
Mengangkat tema sumbu filosofi keraton Yogyakarta, ia berhasil menyisihkan sedikitnya 90 peserta yang terdiri dari guru Bahasa Jawa dan pegiat literasi bidang kesusasteraan terutama sastra jawa. Prestasi gemilang tersebut diraih setelah karya ustadz Indra berhasil menjadi yang terbaik dalam tema sumbu filosofi keraton Yogyakarta yang baru saja ditahbiskan oleh UNESCO masuk daftar warisan budaya dunia.
“Lomba ini berlangsung agak lama. Panitia memberikan waktu sekitar satu bulan untuk menyelesaikan karya dari bulan November sampai dengan Desember,”ujar ustadz Indra. Lebih jauh dia menjelaskan, lomba ini hanya mengumpulkan hasil karya dan tiap tahun diadakan oleh dinas kebudayaan kundha kabudayan DIY.
Selain itu, ustadz yang juga jago qira’ah tersebut mengungkapkan lomba yang digelar rutin ini cukup menyita energi. Pasalnya ia harus meluangkan waktunya di sela-sela jam mengajar di kelas. “Prosesnya mbaka sethithik, nyambi setelah luang ngajar, membuat bait demi bait hingga jadi 32 halaman, lanjutnya.
Ustadz Indra juga menyebut dirinya sempat mengalami beberapa kesulitan dalam menggarap karyanya. Wangsalan dianggap paling susah menurut guru yang hobi koleksi barang antik tersebut.
“Meraih penghargaan sebagai penulis terbaik dalam lomba sayembara penulisan serat tingkat nasional adalah sebuah prestasi yang luar biasa bagi saya. Saya merasa terhormat bisa menjadi bagian dari kompetisi ini diantara peserta-peserta hebat yang menekuni bidang kesusasteraan jawa dari berbagai latar belakang. Rasanya seperti sebuah penghargaan atas perjalanan panjang dalam mengekspresikan gagasan-gagasan melalui tulisan, dan menjadi motivasi besar untuk terus berkarya dan memberikan yang terbaik, “ungkapnya dengan penuh semangat.
Dirinya berharap mudah-mudahan karyanya akan menginspirasi, dan ke depan bisa membuat karya yang lebih baik lagi. Atas prestasi tersebut, ustadz Indra diganjar dengan piala, piagam penghargaan dan uang pembinaan.
Sementara itu, Kepala Sekolah SMA MBS, ustadz Roiq, Lc mengapresiasi prestasi yang telah diraih oleh guru Bahasa Jawa MBS tersebut. Menurutnya, prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi para guru untuk dapat meningkatkan kompetensi pendidikan di segala bidang.
“Ustadz Indra sangat kreatif dalam mengajar, dan saya bangga karena akhirnya berbuah prestasi hingga tingkat nasional,”ujarnya. Pihaknya berharap torehan prestasi tersebut akan memberikan semangat dan memotivasi guru lain untuk berprestasi. “Semoga ini menjadi virus kebaikan yang akan menular kepada guru lain dan juga kepada santri,”pungkasnya.(ElMoedarries)