Bencana alam yang akhir-akhir ini menimpa sebagian wilayah Indonesia mengundang simpati dari
masyarakat untuk ikut berpartisipasi dalam membantu korban bencana, termasuk juga para generasi
muda khususnya pelajar Muhammadiyah. Oleh karena itu kami PR IPM MBS Sleman Yogyakarta ikut
bersimpati dalam hal ini,sehingga kami mempelopori dengan menggencarkan gerakan “ PELAJAR
PEDULI INDONESIA”untuk membantu korban bencana alam sebagai bentuk kepedulian sosial.


Sebagai gerakan organisasi pelajar, maka kami PR IPM MBS Sleman Yogyakarta berkeinginan melakukan penggalangan dana di lingkungan masyarakat. Sumbangan bantuan yang didapatkan dari hasil penggalangan dana, nantinya akan kami serahkan kepada LAZIZMU MBS Sleman Yogyakarta, sebagai perantara untuk membantu dan meringankan beban korban bencana alam yang telah terjadi.

Kegiatan penggalangan dana ini memiliki tujuan sebagai berikut :

1. Dapat membantu saudara kita yang tertimpa musibah banjir di Kalimantan Selatan dan
gempa bumi di Mamuju.
2. Memperkuat tali silaturahmi dan ukhuwah islamiyyah antar santri.
3. Mengajarkan santri tentang rasa syukur dan saling tolong menolong.
4. Untuk menigkatkan rasa solidaritas dan kepedulian terhadap sesama.
Sasaran dari kegiatan penggalangan dana ini adalah seluruh warga dalam lingkup pondok
Pesantren dan masyarakat secara luas terutama daerah Kota Pekalongan dan Kabupaten Sleman.
Kegiatan penggalangan dana “Pelajar Peduli Indonesia” kali ini dilaksanakan di dua daerah
yang berbeda, dengan rincian sebagai berikut :

1. Konsul Jawa Tengah (Kota Pekalongan)
Hari, tanggal : Ahad, 24 Januari 2021
Waktu : Pukul 09.00 – 15.00 WIB
Tempat : Monumen Djoeang ’45 dan Simpang Ponolawen
2. Konsul DIY (Kabupaten Sleman)
Hari, tanggal : Selasa, 26 Januari 2021
Waktu : Pukul 09.00 – 15.00 WIB
Tempat : Perempatan Condongcatur dan Pertigaan UIN Sunan Kalijaga


Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka membantu meringankan beban saudara kita yang
tertimpa musibah dan bencana banjir di Kalimantan selatan dan gempa bumi di sulawesi barat..
Kegiatan penggalangan dana dilaksanakan di dua konsul berbeda(kota pekalongan dan kabupaten
Sleman). Alhamdulillah kegiatan tersebut berjalan dengan lancar dan sebagaimana mestinya.
Alhamdulillah kegiatan penggalangan dana berjalan dengan lancar, terlihat dari antusias masyarakat
yang turut membantu menyisihkan sebagian rezekinya untuk korban bencana. Total penggalangan
dana yang diperoleh sebesar Rp. 15.589.000,00 dan telah diserahkan kepada LAZIZMU MBS Sleman
Yogyakarta sebagai perantara untuk menyalurkan bantuan ke daerah yang terdampak bencana. (red)

2 replies

Comments are closed.